Refleksi Harian Katolik Epiphany. Halaman ke-195 dari 365 halaman dalam tahun 2018.

 

“Jadi janganlah kamu takut terhadap mereka, karena tidak ada sesuatupun yang tertutup yang tidak akan dibuka dan tidak ada sesuatupun yang tersembunyi yang tidak akan diketahui.” (Matius 10:26)

Pernahkah Anda mengalami diskusi kelompok dimana pendapat anda yang beda sendiri? Coba ingat2 apa respon anda? Apa jadi diam? Atau vokal jadi berargumentasi dengan yg lain?

Kita semua punya kecenderungan utk mengikuti orang lain, ini normal karena kita toh butuh hidup sosial dan punya relasi dengan sesama.

Bacaan hari ini merupakan ajakan untuk kita para pengikut Kristus utk mewartakan kebenaran kepada orang lain. Mewarta ke sesama anggota Gereja atau persekutuan doa itu tidak terlalu susah, semua yang hadir sudah percaya akan Firman dan resiko pendapat kita beda sendiri rasanya kecil.

Mewarta yang dimaksud hari ini adalah kepada orang-orang yang belum mengenal Tuhan. Ini merupakan salah satu tugas kita sebagai orang Katolik. Di antara orang-orang ini biasanya Firman yg biasanya dianggap ‘normal’ di kalangan kita malah mereka anggap ‘aneh.’ Mungkin juga kita bakal diejek, ditolak, direndahkan, atau diserang orang-orang yang tidak suka. Dalam menjalankan tugas ini, tampil beda dan sesekali ditolak itu normal.

Di refleksi harian Katolik Epiphany halaman ke-195 ini Yesus memberi janji dan penghiburan. Jikalau kita taat mewarta kepada orang-orang yang belum mengenal Firman, meskipun kita merasa takut, Ia akan melindungi kita. Pada akhir zaman, Ia berjanji akan mengakui kita sebagai pengikutNya yang setia.

%d bloggers like this: