Refleksi Harian Katolik Epiphany. Halaman ke-212 dari 365 halaman dalam tahun 2018.

 

“Pada waktu itulah orang-orang benar akan bercahaya seperti matahari dalam Kerajaan Bapa mereka. Siapa bertelinga, hendaklah ia mendengar!” (Matius 13:43)

 

Hari ini gereja katolik merayakan Hari Raya Santo Ignatius Loyola.

Semboyan hidupnya yang terkenal & menjadi inspirasi bagi banyak pengikut Kristus adalah “Ad majorem Dei gloriam” ( For the greater glory of God )

Santo Ignatius mengalami transformasi & menjadi manusia baru pada saat dimana dia mengalami luka yang parah dalam sebuah pertempuran sehingga saat itu dia harus dirawat selama setahun. Pemulihannya yang terasa begitu lama & membosankan pada awalnya, justru telah membawa Santo Ignatius mengalami pengalaman rohani yang luar biasa. Transformasi kehidupannya menjadi berkat bagi banyak orang.

Dengan menengok pada kisah hidup Santo Ignatius di refleksi harian Katolik Epiphany halaman ke-212 ini, kita yang sedang mengalami “set back” ( entah masalah keuangan yang babak belur; relasi yang berantakan; masalah kesehatan yang tak kunjung membaik, apapun keadaan2 yang sungguh menguji iman kita ) mari kita gunakan momen ini untuk mendekatkan diri kepadaNya lebih lagi, mencari wajahNya, memohon campur tangan & belas kasihanNya.

Seperti kutipan ayat di atas, mari kita amini & imani bahwa pada waktu yang Ia tentukan orang-orang yang berpegang pada kebenaranNya akan bercahaya!

Santo Ignatius Loyola, doakanlah kami ?

%d bloggers like this: