Refleksi Harian Katolik Epiphany. Halaman ke-4 dari 365 halaman dalam tahun 2018.
Dan ketika ia melihat Yesus lewat, ia berkata: “Lihatlah Anak domba Allah!” Kedua murid itu mendengar apa yang dikatakannya itu, lalu mereka pergi mengikut Yesus. (Yohanes 1:36-37)
Perikop Injil Yohanes 1:35-42 hari ini mengisahkan dua orang murid Yohanes Pembaptis pergi mengikut Yesus setelah mendengar kesaksian darinya. Andreas, salah seorang dari kedua murid ini, kemudian bersaksi telah menemukan Mesias kepada Simon, saudaranya. Hal ini ditindaklanjuti dengan membawa Simon kepada Yesus. Di sini kita lihat bahwa rangkaian kesaksian tentang Yesus sang Mesias membawa anda dan saya untuk mengenal Yesus sendiri melalui Simon Petrus, Sri Paus pertama.
Menjadi saksi Kristus adalah salah satu tugas kita sebagai pengikut-Nya. Mungkin hari ini kita tidak akan mengenal dan mengikut Yesus andaikan satu rantai dari rangkaian kesaksian tersebut putus. Tanpa kesaksian kita, mungkin akan banyak orang yang kehilangan kesempatan mengenal Yesus.
Di refleksi harian Katolik Epiphany halaman ke-4 ini, mari kita lebih berani bersaksi bahwa Yesus adalah Tuhan yang turun dari sorga, lahir menjadi manusia untuk menderita sengsara, wafat di kayu salib dan bangkit dari antara orang mati demi penebusan umat manusia.
Ia telah mengutus kita melalui amanat agung-Nya. Ia pun telah mengingatkan kita bahwa Ia senantiasa menyertai sampai kepada akhir zaman. Kita dapat memulai dari keseharian kita, misalnya tetap membuat tanda salib saat berdoa biarpun tidak sedang berada di tengah-tengah saudara seiman, menunjukkan kasih yang tulus kepada sesama terutama yang mereka yang terpinggirkan. Semoga Tuhan memberkati tekad dan karya kita.